​BCL Sukses Nyanyikan “Selalu Ada di Nadimu” OST Film Animasi Jumbo

Kalau kamu penonton film Indonesia atau penikmat lagu-lagu emosional, pasti udah nggak asing lagi sama lagu “Selalu Ada di Nadimu” yang dinyanyikan oleh Bunga Citra Lestari (BCL). Lagu ini jadi official soundtrack dari film animasi Indonesia terbaru berjudul Jumbo (2025). Lagu ini nggak cuma punya melodi yang bikin adem, tapi juga lirik yang penuh makna dan bikin banyak pendengarnya tersentuh.

Lagu ciptaan trio produser dan penulis lagu Laleilmanino (Lale, Ilman, dan Nino) ini berhasil bikin suasana film makin hidup. Dalam waktu singkat, lagu ini sukses mencetak lebih dari 3 juta views di YouTube dan 2 juta streams di Spotify. Wah, keren banget kan?

Makna Lagu “Selalu Ada di Nadimu”

Lirik lagu ini menggambarkan kasih sayang seorang ibu kepada anaknya. Meskipun sang ibu tidak selalu hadir secara fisik, cintanya tetap tinggal di hati sang anak. Lagu ini seolah menjadi pengingat bahwa doa dan cinta orang tua itu nggak akan pernah putus, bahkan ketika si anak sedang menghadapi masa-masa sulit.

Pesan yang dibawa lagu ini simpel tapi dalam banget: kasih sayang sejati nggak butuh kehadiran fisik, tapi akan selalu hidup di hati dan pikiran kita. Jadi, cocok banget jadi pengingat di saat kamu lagi butuh semangat atau ngerasa sendiri.

Uniknya Struktur Lirik Lagu

Nah, salah satu hal paling unik dari lagu ini adalah struktur liriknya yang membentuk akrostik yaitu huruf awal dari setiap bait lirik bisa disusun menjadi kalimat “Selalu Ada di Nadimu”. Kreatif banget, kan? Ini bukan cuma gimmick, tapi benar-benar bikin liriknya makin punya makna personal. Seolah-olah setiap kalimat adalah potongan doa dan pesan dari ibu yang disusun dengan penuh cinta. Simak lirik lagunya di bawah ini:

Sedikit, demi sedikit

Engkau akan berteman pahit

Luapkanlah saja bila harus menangis

Anakku, ingatlah semua

Lelah tak akan tersia

Usah, kau takut pada keras dunia

Akhirnya takkan ada akhir

Doaku agar kau selalu

Arungi hidup berbalut senyuman di hati

Doaku agar kau selalu

Ingat bahagia meski kadang hidup tak baik saja

Nyanyian ini bukan sekedar nada

Aku ingin kau mendengarnya

Dengan hatimu bukan telinga

Ingatlah ini bukan sekedar kata

Maksudnya kelak akan menjadi makna

Ungkapan cintaku dari hati

Kalau kamu belum sempat dengerin, buruan cari di YouTube atau Spotify. Lagu ini cocok banget buat nemenin malam tenang kamu, atau bahkan bisa jadi lagu pelipur lara pas kamu lagi kangen rumah. BCL lewat suara lembutnya berhasil menyampaikan pesan dalam lirik ini dengan penuh perasaan. Lagu “Selalu Ada di Nadimu” bukan cuma soundtrack biasa tapi jadi bentuk cinta dalam suara. Jangan lupa follow @tiptipid di Instagram untuk update informasi terbaru lainnya!